Cara Memasang dan Embed Postingan Instagram ke Dalam Blog dengan Mudah

How to embed instagram post into website or blog

Saat menulis artikel blog, misalnya artikel yang membahas rekomendasi kafe, pastinya kita ingin menyisipkan sebuah foto atau video dari kafe tersebut untuk memberi gambaran suasana, serta menarik pembaca saat membaca tulisan kita.

Salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk menyisipkan postingan kafe yang telah di-upload ke instagram tersebut, adalah dengan menggunakan fitur penyematan atau embed yang sudah disediakan oleh pihak instagram.

Cara Menyematkan dan Menyisipkan Foto dan Video Instagram ke Blog

1. Buka instagram versi dekstop

Untuk bisa menyalin/copy code embed postingan instagram, kita harus mengakses instagram versi desktop yang bisa kamu buka melalui browser yang ada di laptop atau pc-mu di alamat: https://www.instagram.com

Kalau kita tidak memiliki laptop atau pc, tenang saja, kita masih bisa membukanya lewat browser handphone-mu dengan mengaktifkan mode dekstop.

2. Cari postingan yang ingin disematkan atau disisipkan

Cari video yang ingin kita sematkan di kolom pencarian instagram. Sebagai contoh, kita akan menggunakan postingan seperti di bawah ini:

How to embed instagram post into website or blog


3. Klik menu bagikan

Setelah kita menemukan video yang ingin disematkan, klik video tersebut lalu klik menu bagikan berupa titik tiga seperti di bawah ini:

cara memasang postingan instagram di website atau blog


4. Klik opsi embed atau sematkan

Sesudah meng-klik menu bagikan tadi, kita akan diperlihatkan dengan berbagai opsi membagi ke berbagai platform yang disediakan oleh instagram. Di sini kita akan menggunakan opsi embed atau sematkan yang biasa berada di pojok paling kiri seperti di bawah ini:

How to embed instagram post into website or blog


5. Salin code embed yang ada

Langkah selanjutnya menyalin code embed yang muncul, kamu bisa memilih untuk menampilkan caption postingan tersebut atau tidak. Jika sudah, selanjutnya pilih salin kode sematan!

How to embed instagram post into website or blog


6. Tempelkan atau paste di postingan blog

Pada bagian menu penulisan artikel di blog, ubah tampilan penulisan ke tampilan html, lalu paste code yang telah di-copy tadi di bagian manapun sesuai kebutuhanmu.

embed instagram ke blog atau website


Contoh Video Jika Berhasil Disematkan

Jika berhasil disematkan, postingan akan muncul seperti dibawah ini:

1. Postingan video



2. Postingan foto

Nah, itulah cara memasang dan embed postingan instagram ke dalam postingan blog kamu. Semoga tips ini dapat membantumu dalam penulisan blog. Have a great day!!
‹ Lebih lamaTerbaru ✓

Posting Komentar

Arsip
Bagian dari

Pengikut